Kota Bima – Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Bima, H. Mohammad Rum dan Hj. Mutmainnah, Tagline AMANAH, mengungkapkan komitmennya untuk menata Pedagang Kaki Lima (PKL) di Kota Bima lebih rapi dan estetika. 

Pada saat Pengukuhan Tim Pemenangan disejumlah Kelurahan Aji Rum - Umi Innah akan melakukan rencana strategis untuk mengoptimalkan keberadaan PKL demi menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan teratur, sekaligus meningkatkan daya tarik wisata serta perekonomian lokal.

Aji Rum menekankan pentingnya penataan PKL yang tidak hanya fokus pada aspek estetika tetapi juga memperhatikan kebutuhan para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kota Bima. 

"Kami ingin memberikan ruang bagi PKL untuk bisa beroperasi dengan baik, tanpa mengganggu tata kota. Penataan ini diharapkan bisa menjadikan PKL sebagai bagian yang menyatu dengan keindahan kota," ujarnya.

Sementara itu, Umi Innah menambahkan bahwa perhatian terhadap UMKM juga akan menjadi salah satu prioritas dalam program kerja pasangan AMANAH. "Kami akan memberikan pelatihan dan mendukung akses permodalan bagi pelaku UMKM, agar mereka bisa lebih berkembang dan peningkatan ekonomi Keluarganya, juga para generasi akan diberikan pelatihan dan diberikan peralatan perbengkelan. tuturnya.

Pasangan AMANAH juga berjanji untuk melibatkan masyarakat dalam proses perencanaan penataan PKL, sehingga aspirasi dan kebutuhan warga dapat terakomodasi dengan baik. "Kami percaya bahwa kolaborasi dengan masyarakat adalah kunci untuk menciptakan solusi yang efektif dan berkelanjutan," katanya.

Dengan visi dan misi yang jelas, Aji Rum dan Umi Innah berharap dapat memberikan perubahan positif bagi Kota Bima, serta menciptakan lingkungan yang kondusif bagi semua pelaku ekonomi, terutama PKL dan UMKM. 

Aji Rum dan Umi Innah berpesan semoga Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Bima yang akan datang diharapkan menjadi momentum bagi masyarakat untuk memilih pemimpin yang benar-benar peduli terhadap perekonomian lokal dan kualitas hidup warga. (Red)

Axact

Dinamika Mbojo

Portal Berita Daerah Bima dan NTB yang mengulas Geliat Pembangunan Pemuka dan Tokoh Masyarakat

Post A Comment:

0 comments: