Kota Bima - Dinamikambojo.Net, Sejumlah jalan di Perumnas Sambinae, Kelurahan Sambinae, Kota Bima kini mulai diaspal. Pengaspalan tersebut berkat aspirasi yang dilakukan oleh anggota Dewan Amiruddin, SH duta Partai Hanura, sekaligus Sekertaris Partai Hanura Kota Bima.

Anggota Dewan Duta Hanura, Amiruddin, SH mengatakan bahwa Aspal yang mulai dikerjakan ini menjadi angin segar bagi warga Perumnas Sambinae yang selama ini merasa kesulitan dengan kondisi jalan yang berlobang dan rusak. Dengan adanya aspal baru ini, diharapkan akses transportasi menjadi lebih lancar dan nyaman. Tutur Amir yang saat ini Partai Hanura tengah berkoalisi untuk memenangkan Pasangan AMANAH. (Aji Rum - Umi Innah)

Lanjut kata Amir, Pada tahun lalu, usulan untuk peningkatan Jalan telah didiskusikan dalam rapat dewan kota dengan menggunakan dana APBD kota. "Alhamdulillah Melalui alokasi anggaran untuk peningkatan jalan, sekitar 180 meter jalan di BTN Sambinae telah berhasil diperbaiki". Terbangnya.

Anggota Dewan Dapil II Partai Hanura Kota Bima yang telah berhasil mewujudkan pembangunan jalan di Perumnas Sambinae ini mendapat apresiasi yang tinggi dari masyarakat setempat. Kami mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kerja keras yang telah dilakukan oleh anggota Dewan Pak Amir Sapaan Combat - Combat. Ujar ketua RT Setempat.

"Semoga dengan adanya perbaikan jalan ini, kehidupan warga di Perumnas Sambinae dapat menjadi lebih baik dan nyaman". 

Teruslah berjuang untuk kepentingan rakyat, semoga pembangunan yang dilakukan oleh anggota Dewan Partai Hanura Kota Bima ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi seluruh warga Perumnas Sambinae.

Diharapkan dengan peningkatan jalan ini, kualitas jalan dapat memberikan kemudahan bagi warga BTN dalam mobilitas mereka sehari-hari. 

Sedangkan untuk Tahun ini, adapun Total panjang jalan yang akan diperbaiki diperkirakan mencapai 250 meter.

Sementara Untuk Aspirasi Anggota Dewan Provinsi NTB Duta Hanura Dahlan hanura dalam waktu dekat juga akan melakukan peningkatan jalan di lingkungan BTN Sambinae. (***)

Axact

Dinamika Mbojo

Portal Berita Daerah Bima dan NTB yang mengulas Geliat Pembangunan Pemuka dan Tokoh Masyarakat

Post A Comment:

0 comments: