Kegiatan ini ditujukan untuk membentuk kekebalan tubuh (anti bodi) dan kekebalan bersama (herd immunity).
Tindak lanjut Kegiatan tersebut, Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Kabupaten Bima melaksanakan vaksinasi booster bagi seluruh aparatur, Senin (14/02/2022) pagi, oleh tenaga kesehatan (nakes) dari Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) Wawo.
Ketua Tim Vaksinasi PKM Wawo, dr. Salis Susilawati, mengatakan bahwa selama vaksinasi tahap pertama hingga tahap kedua, pihaknya tidak menemukan keluhan dari pasien.
“Vaksinasi tingkat Kecamatan Wawo hingga hari ini sudah mencapai 70 persen dari target, “ urainya di sela kegiatan vaksinasi booster pada Dinas Kominfo dan Statistik Kab Bima. (***)
Post A Comment:
0 comments: