Kota Bima - DinamikaMbojo, Sehubungan dengan pelaksanaan kegiatan Pembangunan Jembatan Gantung Mande oleh Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Bima Tahun Anggaran 2021, Kepala Kelurahan Mande pada hari Rabu (22/06/21) akan melakukan rapat dan mensosialisasikannya ke masyarakat.

Kepala Kelurahan Mande, Zainuddin, S.Pd pada media ini menuturkan, dengan adanya rencana pembangunan jembatan gantung di lingkungan Kelurahan Mande dari Dinas PUPR melalui bidang bina marga, meminta pihak kelurahan untuk segera melakukan sosialisasi pada  masyarakat, terutama sekali pada warga yang tinggal berdekatan dengan
Lokasi pembangunan jembatan.

Setelah menerima surat dari dinas PUPR saya sendiri langsung turun kelapangan untuk memberikan informasi awal pada masyarakat. "InsyaAllah kalau tidak ada halangan dan hambatan, jembatan gantung akan mulai dibangun pada Bulan Agustus 2021 ini. 

Informasi yang saya dapatkan dari pihak Dinas, sumber anggaranya dari Dana Alokasi Umum (DAU) sebesar 1 setengah Milyar lebih. Tuturnya. 

Pembangunan jembatan dengan panjang 22 Meter dan lebar 2 Meter. Jembatan gantung ini nantinya hanya bisa dilewati oleh kendaraan roda dua dan tidak boleh digunakan oleh kendaraan roda 4. Pembangunan jembatan ini juga merupakan sangat diharapkan masyarakat Mande untuk dapat dibangun kembalinya jembatan gantung tersebut. 

Kami selaku pemerintah Kelurahan menyampaikan terima kasih pada pemerintah Kota Bima dalam Hal ini Wali Kota Bima yang telah merealisasikan janji politiknya pada masyarakatnya untuk jalan alternatif bagi masyarakat Mande dan Sadia serta masyarakat lainnya, guna menghindari adanya kemacetan atau ketika ada hajatan masyarakat yang menghambat bisa mengambil jalan alternatif tersebut. Jelasnya.

Selanjutnya, terkait masalah pembebasan lahan seluas 10 Are untuk kegiatan olahraga dan Kegiatan kemasyarakatan lainnya, juga ada surat masuk dari dinas Perkim untuk segera mengajukan surat pada Dinas pariwisata, pemuda dan Olahraga dengan tujuan agar proses administrasi segera diselesaikan. Surat-suratnya sudah kita serahkan dan Insyaallah akan segera di realisasikan. Pungkasnya. (DM.002).

Axact

Dinamika Mbojo

Portal Berita Daerah Bima dan NTB yang mengulas Geliat Pembangunan Pemuka dan Tokoh Masyarakat

Post A Comment:

0 comments: